23 - 29 Januari 2011
CAPRICORNUS (21 DESEMBER – 20 JANUARI)
Kalau mau menegakkan peraturan, sebaiknya mulai dari lingkungan sendiri. Barulah menjalar ke lingkungan yang lebih besar. Dan yang lebih penting jangan menggunakan standar ganda. Semua sama di mata peraturan. Untuk sementara lebih banyak prihatin. Apalagi yang menyangkut uang. Hindari tindakan spekulatif. Rezeki: Peluang banyak, tapi kalau tak dimanfaatkan, tak menghasilkan. Asmara: Kalau mau diperhatikan, harus perhatian lebih dulu. Hari Baik: Kamis. Fisik: Perbanyak istirahat. Warna: Biru muda.
AQUARIUS (21 JANUARI – 18 FEBRUARI)
Coba introspeksi diri. Kenapa Anda sering sakit-sakitan? Lantaran makanan yang kurang dijaga atau pola tidur yang tak teratur? Ingat, kondisi cuaca sedang tak bersahabat. Utamanya lagi, jangan mudah terbawa perasaan. Pikiran negatif juga sumber penyakit. Hindari juga bergaul dengan lingkungan negatif. Rezeki: Kalau mau sukses di bidang bisnis, harus sering berkumpul dengan yang sukses. Asmara: Kata-kata makin tak punya makna. Hari Baik: Rabu. Fisik: Badan terasa kurang nyaman. Warna: Cokelat.
PISCES (19 FEBRUARI – 20 MARET)
Pikiran itu sumber kebaikan juga keburukan. Kalau otak Anda dipenuhi hal-hal yang buruk, maka akan buruklah hari-hari Anda. Tapi sebaliknya jika selalu digunakan untuk hal yang positif, maka akan positif hasilnya. Karena itu jangan sekali-kali berpikir negatif. Kekuatan imajinasi mampu mengalahkan segalanya. Rezeki: Percayalah pada kekuatan doa. Asmara: Hanya satu kata: galau. Hari Baik: Selasa, kebangkitan semangat. Fisik: Gampang lelah. Warna: Abu-abu.
ARIES (21 MARET – 20 APRIL)
Segala sesuatu ada asal-usulnya. Bisa begini atau begitu, pasti ada permulaan. Melupakan permulaan, itulah yang bisa membuat Anda disebut seperti kacang lupa akan kulitnya. Mengetahui sejarah banyak manfaatnya, bukan soal terima kasih saja. Anda akan punya wawasan cukup dalam melangkah. Rezeki: Jangan lupakan teman lama, di sana ada rezeki yang menanti. Asmara: Kalau sekadar rayuan, banyak yang bisa melakukan. Hari Baik: Minggu. Fisik: Sehat asal jaga makan. Warna: Hitam.
TAURUS (21 APRIL – 20 MEI)
Terlalu banyak yang diurus sehingga lupa mengurus diri sendiri. Mulai sekarang cobalah melihat ke dalam, benahi segala kekurangan dan tingkatkan yang sudah baik. Tak usah terlalu keras, zamannya sudah berubah. Sampaikan dengan lembut, maka akan mendapat reaksi yang juga lembut. Rezeki: Sering mengasihi, akan dikasihi. Asmara: Terlalu tergantung pada keluarga. Hari Baik: Minggu. Fisik: Menjaga berat badan bukan hanya masalah penampilan, tapi juga kesehatan. Warna: Putih.
GEMINI (21 MEI – 20 JUNI)
Bekerja sendiri, berpikir sendiri, dan beraktivitas sendiri. Kondisi ini jangan dibiarkan. Lama-lama bisa antisosial. Memilih dalam bergaul boleh-boleh saja, tapi jangan sampai ekstrem sehingga dalam seminggu Anda nyaris tak bertemu orang baru. Kalau sudah lima hari mengurung diri, luangkan sehari untuk keluar rumah. Rezeki: Selalu ada jalan keluar. Asmara: Si dia cemburu lagi. Hari Baik: Jumat. Fisik: Pinggang sakit karena kebanyakan duduk. Warna: Putih.
CANCER (21 JUNI – 20 JULI)
Ada ukuran-ukuran yang berlaku umum. Itulah yang bisa dijadikan pegangan dalam melangkah. Selama ini Anda lebih banyak menggunakan ukuran pribadi dalam memutuskan persoalan. Itu sebabnya sering terjadi benturan dengan lingkungan. Bagusnya Anda tak tertarik gosip, sehingga terhindar dari memfitnah orang. Tapi ruginya, Anda dinilai kurang mau bergaul. Rezeki: Saatnya memetik hasil. Asmara: Perhatikan perubahan pasangan. Hari Baik: Senin. Fisik: Kaki pegal. Warna: Merah muda.
LEO (21 JULI – 20 AGUSTUS)
Cinta memang mengubah kehidupan. Jadi lebih bersemangat dalam melakukan segala aktivitas. Seperti mendapat suntikan energi baru. Mumpung lagi bersemangat, tentukan target baru setinggi mungkin yang sanggup dicapai. Tunggulah, Anda akan mendapat perubahan yang cukup signifikan. Rezeki: Peruntungan sedang baik, jadi jemputlah peluang-peluang yang datang sebaik-baiknya. Asmara: Dunia terlihat lebih indah dari biasanya. Hari Baik: Jumat. Fisik: Berat badan naik lagi. Warna: Cokelat
VIRGO (21 AGUSTUS – 20 SEPTEMBER)
Di jalan lurus yang mulus, kecelakaan pun tak terhindarkan. Karena itu, jangan sampai terlena atas kesuksesan yang telah diraih belakangan ini. Tetap waspada dan melakukan sesuai aturan main. Kalau terlena, bisa-bisa jadi bumerang dan meratakan yang telah Anda bangun susah payah. Rezeki: Ada langkah, berarti ada upah. Asmara: Asyiknya bertemu pacar terus. Hari Baik: Senin, baik untuk mengawali aktivitas. Fisik: Kurang gerak badan. Warna: Biru tua.
LIBRA (21 SEPTEMBER – 20 OKTOBER)
Sepeti orang yang baru bangun tidur. Itulah gambaran yang pas untuk Anda. Mestinya ketika baru terjaga, jangan langsung bangun dan melakukan aktivitas yang berat. Duduk tenang, minum air putih, dan konsentrasi lebih dulu. Jika langsung melakukan aktivitas yang berat, bukan tidak mungkin mengalami kekeliruan. Lihat sekitar, Anda berada di mana dan apa yang lebih baik Anda lakukan dulu. Rezeki: Jangan banyak berharap, lakukan sewajarnya. Asmara: Pertengkaran kecil seperti bumbu dalam sayur. Hari Baik: Minggu. Fisik: Kurang tidur. Warna: Ungu.
SCORPIO (21 OKTOBER – 20 NOVEMBER)
Kalau melihat apa yang Anda miliki, kesempatan yang bisa diraih, dan peluang yang menjanjikan cukup untuk menerbitkan senyum. Tapi dalam situasi yang serbakecukupan, justru Anda perih. Ada ganjalan yang selalu jadi pikiran Anda: orangtua dan saudara. Biar Anda tenang, berikan apa yang mereka butuhkan, selebihnya berdoa kepada Tuhan. Rezeki: Ada bonus akhir bulan. Asmara: Dia mengikuti apa kata Anda. Hari Baik: Kamis. Fisik: Butuh relaksasi. Warna: Toska.
SAGITARIUS (21 NOVEMBER – 20 DESEMBER)
Wajar kalau Anda kesal. Begini salah, begitu pun dianggap salah juga. Tapi biar Anda tak sakit, selalulah berpikir positif. Semua untuk kebaikan Anda sendiri. Bersyukur saja, ada pihak yang selalu perhatian. Dalam perjuangan, pasti ada hadiah di kemudian hari. Nah, tunggulah hadiah menarik untuk Anda. Rezeki: Banyak pintu yang terbuka. Asmara: Masih terpaku masa lalu, tapi tak ada gunanya. Hari Baik: Minggu. Fisik: Joging sudah cukup menggerakan badan. Warna: Kuning.
Bagikan berita ini dengan Like/please dan Share /thanks AndDo You Like This ?
0 komentar:
Posting Komentar